photo wishlist_zps2544b6d7.png

Monday, June 4, 2018

Book Review: Hyouka (Kotenbu Series, #1) by Yonezawa Honobu

.
BOOK review
Started on: 26 Mei 2018
Finished on: 31 Mei 2018


Title: Hyouka (Kotenbu Series, #1)
Author: Yonezawa Honobu
Publisher: Penerbit Haru
Pages: 244 pages
Year of Publication: 2017
Price: Rp

Rating: 3.5/5
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
"Terserah bagaimana hasilnya. Yang jadi masalah adalah, Hotaro si abu-abu ini memecahkan misteri yang notabene pekerjaan merepotkan."
Oreki Hotaro adalah seorang siswa yang tidak suka membuang-buang energinya dan menyukai hal-hal yang praktis. Oleh karena itulah, sesungguhnya ia merasa enggan saat kakaknya menuliskan surat yang memintanya untuk masuk Klub Sastra Klasik SMA Kamiyama. Hingga akhirnya sewaktu ia memutuskan untuk melihat Klub Sastra Klasik yang kabarnya hendak dibubarkan, Hotaro kemudian bertemu dengan Chitanda Eru—seorang gadis penuh energi yang memiliki tingkat penasaran tinggi. Sejak berkenalan dengannya, Hotaro jadi harus terlibat dengan berbagai macam kasus yang akhirnya harus ia selesaikan.

"Apa yang dipikirkan diriku yang berusia 25 tahun itu saat memikirkan diriku 10 tahun yang lalu? Apakah saat itu aku bisa berpikir aku sudah melakukan sesuatu sekuat tenaga?
Suatu hari Chitanda mengajak Hotaro bertemu untuk menceritakan rasa penasaran yang mendalam tentang Pamannya yang berkaitan dengan sejarah Klub Sastra Klasik. Sejak hari itu, bersama dengan dua teman yang lain—Fukube Satoshi dan Ibara Mayaka, mereka berusaha menguak misteri di balik kejadian yang terjadi 33 tahun yang lalu. Apa yang mereka temukan akhirnya akan mengungkap sejarah yang kelam di balik Festival Budaya Kamiyama.
"Hari itu, saat aku menjelaskan arti kata hyouka, masalah Chitanda sudah selesai. Selanjutnya adalah, bagaimana cara dia menerimanya dan menghadapinya. Hal itu tentu saja bukan urusanku."
image source: here. edited by me.
Buku ini membuatku tertarik saat aku mengetahui bawa ceritanya diadaptasi menjadi serial anime di Jepang. Aku juga baru-baru ini mengetahui bahwa ada 6 buku yang sudah diterbitkan di Jepang dalam serial ini. Jujur saja aku tidak punya ekspektasi apapun sewaktu membaca buku ini karena aku tidak tahu apa-apa tentang alur ceritanya. Namun ternyata kisah Oreki Hotaro dan teman-temannya ini merupakan bacaan ringan yang cukup menyenangkan untuk dibaca. Tanpa aku ketahui sebelumnya, kisah Hyouka ini bertema misteri—walaupun bisa dibilang permasalahannya tidak terlalu rumit, bukan tentang pembunuhan atau kasus misteri pada umumnya. Cara penyelesaian masalahnya pun cukup sederhana, penuh dengan diskusi antara karakter utamanya. Meskipun demikian, buku ini tetap berhasil membuatku terus penasaran selama membaca dan mendorongku untuk segera mengetahui akhir ceritanya. Penutup buku ini yang terasa cukup menggantung membuatku penasaran misteri apa lagi yang akan mereka hadapi di buku yang selanjutnya. ๐Ÿ˜Š

Menurutku yang paling membuat cerita ini menarik adalah karakter-karakter yang terlibat. Setiap karakter utamanya memiliki kepribadian yang berbeda-beda. Oreki Hotaro benar-benar adalah sosok yang hemat energi, padahal sesungguhnya ia adalah yang paling genius di antara mereka semua dalam memecahkan sebuah misteri. Buku ini pun ditulis dari sudut pandang Hotaro, jadi pembaca bisa ikut mengetahui apa yang ada dalam benaknya sepanjang buku ini berlangsung. Karakter yang kedua adalah Chitanda Eru yang selalu dipenuhi dengan rasa penasaran. Chitanda-lah yang selalu berhasil membuat Hotaro luluh untuk memenuhi keinginannya. Latar belakang keluarga Chitanda juga cukup menarik dan semoga hal tersebut ditelusuri lebih dalam di buku-buku selanjutnya. Fukube Satoshi adalah teman yang sangat mengenal Hotaro, dan ia memiliki pengetahuan yang luas tentang banyak hal. Sedangkan Ibara Mayaka adalah seseorang yang selalu berbicara blak-blakan. Kombinasi empat karakter ini membentuk sebuah tim yang dinamis dan menarik untuk dibaca. ๐Ÿ˜„

Secara keseluruhan, aku cukup menyukai buku ini dan Hyouka merupakan bacaan yang ringan serta menyenangkan. Aku juga menikmati hasil terjemahan Andry Setiawan yang berusaha untuk membuat pembaca mengerti dengan baik arti yang dimaksud oleh naskah aslinya. Aku tidak sabar untuk mulai membaca buku keduanya yang juga sudah diterjemahkan dan diterbitkan oleh Penerbit Haru. Jika memungkinkan, aku juga ingin sekali menonton versi anime-nya karena aku dengar banyak yang menyukainya ๐Ÿ˜†.

 
by.stefaniesugia♥ .

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...