photo wishlist_zps2544b6d7.png

Monday, September 22, 2014

Books & Beyond Online Bookstore Review

.


Setelah me-review tiga online bookstore (Periplus, Opentrolley, dan Book Depository), kali ini aku ingin me-review online bookstore yang baru saja aku coba (karena memang sedang gatal pengen beli buku). Books & Beyond tidak hanya melayani pembelanjaan secara online, tetapi juga memiliki store di berbagai daerah di Indonesia (seperti Periplus) - namun sayangnya Books & Beyond masih belum ada di Surabaya. Oleh karena itu aku memutuskan untuk mencoba berbelanja secara online. Books & Beyond ini dulunya dikenal sebagai Times Bookstore - dan mengubah namanya pada tahun 2012. Saat ini, Books & Beyond sudah memiliki 36 stores di Jakarta, Bandung, Medan, Bali, dan beberapa tempat lainnya. Bagi pecinta buku impor/bahasa Inggris, Books & Beyond bisa menjadi alternatif tempat berbelanja :) Berikut adalah review singkatku dari pengalaman belanja pertama di Books & Beyond.


WEBSITE: Halaman depan website Books & Beyond terdiri atas beberapa kategori yang memperkenalkan kepada pengunjung buku-buku populer yang mereka rekomendasikan. Ada kategori Popular, Children Best Seller, Fiction Best Seller, Fiction Classic Best Seller, dan lain sebagainya. Jika ingin menelusuri lebih jauh lagi, bagian Books dibagi atas beberapa genre yaitu: Asian, Bahasa Book, Children, Fiction, Non-Fiction, Illustrated, Religion, dan Textbook. Bagi yang belum tahu ingin memesan buku apa, kategori-kategori tersebut bisa ditelusuri sesuai dengan selera bacaan. Setiap kategori bisa diurutkan berdasarkan judul, harga, atau rating. Untuk yang sudah tahu buku apa yang diinginkan, tersedia search bar yang mempermudah pencarian - dan untuk mencari tahu apakah Books & Beyond menyediakan buku tersebut. Selain buku, Books & Beyond juga menjual Toys & Games, Movies & Musics, Bags, hingga Electronic & Computers.

Bagi yang sudah membuat dan memiliki account di website Books & Beyond, pengunjung bisa melihat Order History dan juga membuat Wishlist. Dan juga tersedia Gift Vouchers, yang bisa kita hadiahkan kepada orang lain untuk digunakan dalam pembelanjaan di Books & Beyond. Gift Vouchers bisa bernilai IDR 100,000 hingga IDR 1,000,000. Secara umum, website Books & Beyond terasa cukup user friendly. Dan berdasarkan pengalaman pertamaku berbelanja di Books & Beyond, berbelanja di website ini cukup mudah (mungkin juga karena aku sudah terbiasa berbelanja secara online) :)

ORDER: Aku melakukan pemesanan pada tanggal 10 September 2014, dan mendapat e-mail konfirmasi yang berisi detail pesanan dan juga instruksi pembayaran sesuai dengan cara yang aku pilih yaitu Bank Transfer. Selain Bank Transfer, alternatif pembayaran yang lain adalah e-payment (Credit Card, Mandiri ClickPay, CIMB Clicks). Aku melakukan pembayaran pada hari yang sama, dan untuk melakukan konfirmasi pembayaran, aku harus mengirimkan email ke customercare@booksbeyond.co.id yang berisi Order ID, No. Rekening, dan jumlah yang di transfer.
Bank Transfer Instructions

Account Name : PT GRATIA PRIMA INDONESIA

Bank Name : BCA cab Supermall Karawaci
Account No : 761.072.5001

Bank Name : Bank Mandiri cab Supermall Karawaci
Account No : 155-00-4003745-2

If you already transfer the payment, please notify us by sending an email to customercare@booksbeyond.co.id
To help us manage your order better, please state the order id, bank account number, and amount transferred.
Tanggal 11 September 2014 jam 9 pagi, aku menerima e-mail yang berisi konfirmasi bahwa pembayaranku sudah diterima dan barang akan segera diproses. Beberapa jam kemudian, aku menerima e-mail lagi yang memberitahu bahwa barang sudah dikirim - beserta dengan nomor resi pengiriman via JNE. Books & Beyond tidak memberikan perkiraan waktu kapan barang akan sampai, hanya menulis bahwa buku akan sampai dalam beberapa hari. Books & Beyond juga menawarkan free shipping untuk pelanggan di daerah Jakarta dengan minimal order IDR 100,000.

  
PACKAGE: Paket buku sampai tanggal 13 September 2014, sesuai dengan perkiraanku  - karena biasanya JNE REG mengirimkan barang sekitar 2-3 hari kerja. Paketnya terbungkus oleh plastik dari JNE, dan Books & Beyond membungkus buku dengan kertas cokelat - yang sedikit sobek sewaktu tiba. Tapi untungnya buku di dalam paket tersebut dilapisi dengan bubble wrap, sehingga buku di dalam tetap aman. Setiap bukunya juga masih dibungkus dengan plastik, sehingga buku tidak akan mudah terlipat.


OVERVIEW: Aku sangat puas dengan pengalaman belanjaku kali ini di Books & Beyond; buku-buku yang tersedia cukup lengkap dan up-to-date dan beberapa buku bisa didapatkan dengan harga yang cukup bersaing. Untuk buku-buku yang baru dan juga cukup populer, sebagian besar harganya di atas IDR 100,000 (kisaran harganya aku rasa sedikit mirip dengan Periplus). Tetapi jika beruntung, ada juga beberapa buku yang harganya dibawah IDR 100,000 - seperti dua buku yang aku beli. Proses pembayarannya pun cukup standar, dan mungkin pembayaran dengan e-payment akan jauh lebih praktis. Dan aku sangat puas dengan respon dan pengiriman barang yang cepat dari Books & Beyond - meskipun packaging-nya sangat standar. Sepertinya aku akan berbelanja lagi di Books & Beyond jika aku menemukan buku yang aku inginkan dengan harga yang bagus ;))


Semoga review ini bisa memberikan informasi yang bermanfaat bagi yang belum pernah berbelanja di Books & Beyond. Jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan tulis komentar dan aku akan berusaha untuk menjawab berdasarkan pengalamanku :))

by.stefaniesugia♥ .
 

3 comments:

  1. Hi Stefanie,

    Thanks buat reviewnya atas website kami, semoga pelayanan kami selanjutnya bisa lebih baik dan kami harapkan kedatangannya kembali di booksbeyond.co.id.

    warm regards,
    Ezra

    ReplyDelete
  2. Hi,
    Saya baru kali ini belanja di booksbeyond, namun saya sedikit kecewa
    Jadi, ada beberapa hal yang ingin saya tanyakan.
    Beberapa hari yang lalu, saya membeli buku di booksbeyond online,esok hari setelah konfirmasi pembayaran, terdapat email konfirmasi bahwa pembayaran berhasil dan order akan disiapkan untuk pengiriman. Dan status berubah menjadi PAID.
    Namun 4 hari setelah konfirmasi tsb, tidak ada email konfirmasi yang berisi resi JNE. Padahal saya membeli buku yang statusny instock (3-7days).
    Saya sudah 3 kali mengirimkan pertanyaan ke customerservice@booksbeyond tapi tidak ada tanggapan ;(
    Yang ingin saya tanyakan, apakah setelah memdapat email update status menjadi PAID, setelah Stefani mendapat email konfirmasi barang dikirim+resi JNE status berubah/update lagi? Atau tetap PAID.
    Saya tunggu konfirmasinya. Terimakasih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai, Dewinda.
      Waktu memesan aku ngga memperhatikan status pesanannya setelah menerima email konfirmasi dari Books & Beyond. Jadi maaf aku ngga bisa menjawab pertanyaan kamu :( Mungkin bisa ditunggu jawaban dari CS Books & Beyond / mengisi Contact Us di bagian website. Mengingat proses bukunya tertulis 3-7 working days :) Semoga membantu ya :))

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...