photo wishlist_zps2544b6d7.png

Thursday, February 19, 2015

Book Review: Majo & Sady by Jung Chul Yeon

.
BOOK review
Started on: 14.February.2015
Finished on: 14.February.2015

Majo & Sady by Jung Chul Yeon

Judul Buku : Majo & Sady (마조 앤 새디)
Penulis : Jung Chul Yeon (정철연)
Penerbit : Penerbit Haru
Tebal : 300 Halaman
Tahun Terbit: 2015
Harga: Rp 57,600 (http://www.pengenbuku.net)

Rating: 4.5/5
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------- 

Buku ini merupakan webtoon karya Jung Chul Yeon yang menceritakan kehidupan rumah tangganya lewat karakter Majo & Sady. Majo adalah seorang suami yang mengurus rumah tangga, sedangkan Sady adalah wanita karier yang bekerja keras di sebuah perusahaan setiap harinya. Lewat ilustrasi yang imut dan kisah kehidupan sehari-hari yang dapat dimengerti oleh sebagian besar masyarakat, Majo & Sady menjadi ikon yang cukup populer di Korea Selatan. Ada banyak kisah yang lucu dan menghibur, dan dalam review ini aku akan memberi sedikit cuplikan tentang isi bukunya.


Sebagai seorang komikus/ilustrator yang bekerja di rumah, Majo merangkap sebagai pengurus rumah tangga. Ia yang belanja bahan makanan, memasak, membersihkan rumah, mencuci pakaian, dan pekerjaan rumah lainnya. Dan hal tersebut menciptakan kisah-kisah yang menarik dalam pernikahan Majo dan Sady. Majo pernah berjalan di tempat umum dengan tangan penuh darah karena tangannya tergores botol kaca yang pecah saat mencuci piring. Sewaktu bertengkar hebat dengan Sady dan pergi dari rumah, Majo ternyata malah berbelanja ke pasar swalayan yang buka 24 jam. Ia juga selalu tertarik dengan peralatan rumah tangga yang bisa memudahkan pekerjaannya.

Salah satu kisah yang sangat menghiburku adalah beberapa seri comic strip yang menceritakan tentang Sady yang pelupa. Sady menanyakan tentang keberadaan kacamatanya saat ia sedang memakainya, membuat catatan belanja tetapi lupa membawanya saat pergi berbelanja, atau bahkan lupa membawa dokumen ke kantor selama berhari-hari. Aku sangat bisa memahami apa yang dirasakan oleh Sady, karena keseharianku juga mirip seperti itu ㅠㅠ


Meskipun Majo adalah suami yang mengurus rumah tangga, ia juga seperti kebanyakan lelaki lain yang sangat menyukai mobil dan juga game. Oleh karena itulah ada beberapa comic strip dalam buku ini yang menceritakan tentang mobil-mobil impian Majo yang tidak disetujui oleh Sady. Buku ini juga tidak lupa menceritakan tentang binatang peliharaan Majo dan Sady yaitu dua ekor kucing yang diberi nama Ruby dan Louis. Selain karakter Majo & Sady, ada sejumlah karakter lain yang merupakan teman atau keluarga mereka yang juga digambarkan dalam berbagai macam bentuk binatang yang imut dan lucu :3


Secara keseluruhan, aku sangat menikmati buku ini karena ceritanya yang menghibur dan terutama karena style ilustrasinya yang sangat aku sukai. Di dalam ceritanya, terdapat beberapa referensi pop culture Korea Selatan; dan jika kalian adalah penggemar Korea sepertiku, kalian pasti akan mengerti :D Aku sebenarnya sangat ingin memberikan rating 5 untuk komik yang unyu ini, tetapi karena aku merasa ada beberapa bagian yang sepertinya lost in translation, akhirnya aku memberikan rating 4.5. Meski demikian, aku berharap Penerbit Haru akan terus menerjemahkan serial komik Majo & Sady ini (karena masih ada 3 volume lagi) ! :D Aku sangat suka dengan semua halamannya yang ditampilkan dalam full colour dan juga penggunaan warna yang sangat bagus. Dan ekspresi Majo & Sady yang mungkin sebenarnya dilebih-lebihkan, selalu berhasil membuatku tertawa saat membacanya.

↓↓↓↓↓

http://mblogthumb1.phinf.naver.net/20140621_12/majosady_1403290537004NDf7m_JPEG/cafe-01.jpg?type=w2 http://mblogthumb2.phinf.naver.net/20140621_105/majosady_14032905391522JG9C_JPEG/cafe-goods.jpg?type=w2
http://mblogthumb4.phinf.naver.net/20130826_163/majosady_1377461773087fOYl1_JPEG/10.jpg?type=w2

Dari webtoon yang menceritakan tentang kisah kehidupan rumah tangga Majo & Sady, ikon ini sangat terkenal hingga akhirnya memiliki kafe-nya sendiri! Gambar di atas adalah foto-foto yang aku ambil dari blog Majo & Sady yang menunjukkan tampilan luar dan dalam kafenya. Tidak hanya itu, merchandise Majo & Sady pun menjadi sangat terkenal dan diminati oleh banyak orang. Pengguna messenger app KakaoTalk juga pastinya tahu ikon ini, karena karakter Majo & Sady jadi salah satu sticker/emoticon yang dapat digunakan. Kalau aku mendapatkan kesempatan untuk kembali ke Korea Selatan, aku pasti akan mencari kafe Majo & Sady yang sangat imut ini! :

Bagi yang tertarik untuk tahu lebih lanjut tentang kehidupan Majo & Sady, di bawah ini adalah link ke blog-nya yang ditulis dalam bahasa Korea. Anak Majo & Sady super unyu! :3

↓↓↓↓↓

by.stefaniesugia♥.
 

4 comments:

  1. Aku tertarik bgt baca comic toon ini, sempet cek instagramnya Majo&Sady juga, duh jadi ngiler sama cafenyaaaaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Cafe-nya bikin ngiler banget yaaa :(( Semua makanannya keliatan unyu :3

      Delete
  2. Penerbit Haru terus menerbitkan buku-buku yang bagus ya, dalam 4-5 tahun lagi kurasa penerbit Haru akan menjadi salah satu penerbit paling bergengsi :)

    Lucu banget dari cuplikannya :D

    Nanti mau beli sekalian beli buku keduanya simple blood :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Penerbit Haru emg banyak nerbitin buku2 bagus :D Selamat membaca ;)

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...